VISI dan MISI

MENUNJUKAN untuk MENGINGATKAN, MENGINGATKAN untuk MENUNJUKAN

Rabu, 28 Desember 2011

DENAH RUANG KESEIMBANGAN

Salam penuh CINTA untuk sahabatku yang semakin INTIM dengan pasangannya.

Beberapa hari lagi tahun 2011 akan segera berakhir, saya ingin BERBAGI tentang DENAH RUANG KESEIMBANGAN HIDUP seperti yang saya tulis di buku Light Up Your Life With CINTA halaman 170.

RENUNGKAN sejenak dan ingat-ingat kembali, apa sajakah yang TELAH Anda lakukan SETAHUN kebelakang, kemudian kelompokkan kedalam 7 ruang beserta besaran persentasenya, ke 7 ruang tersebut adalah :

1. Ruang Tuhan

2. Ruang Diri Sendiri

3. Ruang Pasangan

4. Ruang Anak

5. Ruang Keluarga dan Kerabat

6. Ruang Teman atau Sahabat

7. Ruang Lingkungan Sekitar

Kemudian gambarkan kedalam sebuah bentuk DENAH RUMAH sesuai besaran persentasenya, setelah selesai, perhatikan dan pahami bahwa itulah Anda setahun kebelakang.

Mereka yang sangat MINIM berkontribusi terhadap lingkungan sekitar, bagaikan denah yang TANPA TERAS, atau mereka yang sangat mencintai diri sendiri, ruang PALING BESAR di denahnya adalah ruang diri sendiri, seperti apapun bentuk DENAH Anda, itulah Anda, akan dipertahankan atau DIRUBAH di tahun 2012 ini, semua keputusan adalah milik Anda.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar